Jumat, 25 Mei 2012


BAB I
PENDAHULUAN
A.     Latar Belakang
 
         Kanker paru merupakan penyebab kematian utama akibat kanker pada pria dan wanita.Selama 50 tahun terakhir terdapat suatu peningkatan insidensi paru – paru yang
mengejutkan. America Cancer Society memperkirakan bahwa terdapat 1.500.000 kasus baru dalam tahun 1987 dan 136.000 meningggal. Prevalensi kanker paru di negara maju sangat tinggi, di USA tahun 1993 dilaporkan 173.000/tahun, di inggris 40.000/tahun,sedangkan di Indonesia menduduki peringkat 4 kanker terbanhyak. Di RS Kanker Dharmais Jakarta tahun 1998 tumor paru menduduki urutan ke 3 sesudah kanker payudara dan leher rahim.Karena sistem pencatatan kita yang belum baik, prevalensi pastinya belum diketahui tetapi klinik tumor dan paru di rumah sakit merasakan benar
peningkatannya. Sebagian besar kanker paru mengenai pria (65 %), life time risk 1:13 dan pada wanita 1:20. Pada pria lebih besar prevalensinya disebabkan faktor merokok yang lebih banyak pada pria. Insiden puncak kanker paru terjadi antara usia 55 – 65 tahun. Kelompok akan membahas Asuhan Keperawatan Pada Klien Dengan Kanker Paru dengan kasus pada tuan J. Diharapkan perawat mampu memberikan asuhan keperawatan
yang efektif dana mampu ikut serta dalam upaya penurunan angka insiden kanker paru melalui upaya preventif, promotof, kuratif dan rehabilitatif


B.     Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah pada karya tulis ilmiah ini adalah :
1.      Apa itu kanker paru-paru ?
2.      Apa sajakah penyebab dan bahaya dari kanker paru-paru ?


C.     Tujuan

Adapun tujuan dari karya tulis ilmiah ini adalah:

1.      Agar masyarakat mengetahui apa itu kanker paru-paru;
2.      Agar masyarakat mengetahui apa saja penyebab kanker paru-paru.


D.    Manfaat

Berdasarkan tujuan yang telah diuraikan di atas maka manfaat yang diharapkan dari karya tulis ilmiah ini adalah sebagai berikut :

1.      untuk mengetahui apa itu kanker paru-paru ;
2.      untuk mengetahui penyebab kanker paru-paru dan bahayanya


                                                             BAB II
PEMBAHASAN

            Kanker paru-paru berasal dari jaringan paru-paru, biasanya dari lapisan sel di saluran udara. Dua jenis utama kanker ini adalah kanker paru-paru sel kecil dan kanker paru-paru bukan sel kecil.
 Jenis kanker ini didiagnosis berdasarkan bentuk sel di bawah mikroskop. Lebih dari 80% dari semua kanker paru-paru termasuk dalam jenis kanker bukan sel kecil. Ada 3 subtipe utama dari kanker paru-paru bukan sel kecil, yaitu adenocarcinoma, carcinoma sel squamosa dan carcinoma sel besar
Asal-usul sel penyebab kanker paru masih belum dapat dijelaskan. Selama ini berkembang dua buah teori,
  • Teori pleuripotential cell oleh Auerbach, yang menjelaskan penyimpangan yang terjadi pada proses diferensiasi sel punca menjadi sel-sel lain.
  • Teori sel kecil oleh Yesner, yang menjelaskan neoplasma sel kecil yang mengalami transformasi dan berevolusi menjadi sel kanker
Namun diketahui bahwa terjadi mutasi genetik pada p73, p53 dan pRb, selain peran onkogen c-myb, c-myca, c-mycc, c-raf, L-myc, N-myc, K-rasa, c-fura, N-ras, H-ra, c-erbB1, c-fms, c-fes, c-rlf, c-erbB1, c-erbB2, c-sis, BCL1.
Menurut WHO, kanker paru merupakan penyebab kematian utama dalam kelompok kanker baik pada pria maupun wanita




Jenis-jenis kanker paru-paru
Lebih dari 90% kanker paru berawal dari bronkus, hingga kanker ini disebut karsinoma bronkogenik, yang terdiri dari:
  1. Karsinoma sel skuamus
  2. Karsinoma sel kecil
  3. Karsinoma sel besar
  4. Adenokarsinoma paru
Karsinoma sel alveolar berasal dari alveoli di dalam paru-paru. Kanker ini bisa merupakan pertumbuhan tunggal, tetapi seringkali menyerang lebih dari satu daerah di paru-paru.
Tumor paru-paru yang lebih jarang terjadi adalah:
  1. Adenoma (bisa ganas atau jinak)
  2. Hamartoma kondromatous (jinak)
  3. Sarkoma (ganas)
Limfoma merupakan kanker dari sistem getah bening, yang bisa berasal dari paru-paru atau merupakan penyebaran dari organ lain.
 Banyak kanker yang berasal dari tempat lain menyebar ke paru-paru. Biasanya kanker ini berasal dari payudara, usus besar, prostat, ginjal, tiroid, lambung, leher rahim, rektum, buah zakar, tulang dan kulit.

Karsinoma sel skuamus

Disebut squamous cell carcinoma dalam bahasa Inggris atau SCC, jenis kanker ini biasa terjadi di dalam saluran bronkus utama. Umumnya terjadi perkembangan keratin dan mutiara keratin.

 

Adenokarsinoma paru

Adenokarsinoma paru tercatat terjadi sekitar 30%- 45% dan nampaknya akan terus mengalami peningkatan. Kasus adenokarsinoma paru biasanya terjadi pada organ paru dan lebih sering terjadi pada wanita daripada pada pria, dengan kecenderungan metastasis pada area awal di sekitar nodus limfa dan otak.
        Penderita adenokarsinoma paru biasanya memiliki riwayat penyakit paru interstitial kronis, seperti skleroderma, penyakit reumatoid, sarkoidosis, pneumonitis interstitial, tuberkolosis, infeksi paru berulang atau penyakit paru yang disertai nekrosis. Hal ini menyebabkan adenokarsinoma sering disebut scar carcinoma.

Adenokarsinoma bronkioalveolar

 Sebuah subtipe adenokarsinoma paru dengan tingkat kejadian sekitar 2% - 4% dari total kejadian kanker paru, sering dikaitkan dengan beberapa penyakit paru yang berakibat pada fibrosis paru, seperti pneumonia, fibrosis paru idiopatik, granulomata, asbestosis, alveolitis dengan fibrosis, skleroderma, dan penyakit Hodgkin.
 Tempat terjadinya kanker ini masih menjadi perdebatan, namun kemungkinan telah diperkecil antara populasi sel Clara atau pneumosit tipe II yang merambat sepanjang alveolar septa.

Karsinoma sel besar

Kanker ini memiliki tingkat kejadian sekitar 9%. Tumor memiliki ciri sel berukuran besar dengan inti sel yang besar. Belum ditemukan diferensiasi grandular atau skuamus.

 

Gejala kanker paru

Gejala paling umum yang ditemui pada penderita kanker paru adalah:
  1. Batuk yang terus menerus atau menjadi hebat.
  2. Dahak berdarah, berubah warna dan makin banyak.
  3. Napas sesak dan pendek-pendek.
  4. Sakit kepala, nyeri atau retak tulang dengan sebab yang tidak jelas.
  5. Kelelahan kronis
  6. Kehilangan selara makan atau turunnya berat badan tanpa sebab yang jelas.
  7. Suara serak/parau.
  8. Pembengkakan di wajah atau leher.
Gejala pada kanker paru umumnya tidak terlalu kentara, sehingga kebanyakan penderita kanker paru yang mencari bantuan medis telah berada dalam stadium lanjut. Kasusk-kasus stadium dini/ awal sering ditemukan tanpa sengaja ketika seseorang melakukan pemeriksaan kesehatan rutin.
Penyebab utama
Merokok merupakan penyebab utama dari sekitar 90% kasus kanker paru-paru pada pria dan sekitar 70% pada wanita. Semakin banyak rokok yang dihisap, semakin besar risiko untuk menderita kanker paru-paru.
Hanya sebagian kecil kanker paru-paru (sekitar 10%-15% pada pria dan 5% pada wanita) yang disebabkan oleh zat yang ditemui atau terhirup di tempat bekerja. Bekerja dengan asbes, radiasi, arsen, kromat, nikel, klorometil eter, gas mustard dan pancaran oven arang bisa menyebabkan kanker paru-paru, meskipun biasanya hanya terjadi pada pekerja yang juga merokok.
Peranan polusi udara sebagai penyebab kanker paru-paru masih belum jelas. Beberapa kasus terjadi karena adanya pemaparan oleh gas radon di rumah tangga.
Kadang kanker paru (terutama adenokarsinoma dan karsinoma sel alveolar) terjadi pada orang yang paru-parunya telah memiliki jaringan parut karena penyakit paru-paru lainnya, seperti tuberkulosis dan fibrosis.



BAB III
PENUTUP

A.     Kesimpulan

      Semua orang pastinya hidup di sekitar lingkungan yang tidak baik polusi dimana-mana dan rokok yang semakin lama semakin banyak yang menghisap rokokyang dapat menyebabkan beberapa kerusakan pada tubuh bukan hanya kanker paru-paru tapi bisa menyebabkan kematian.

A.     Saran

   Berdasarkan paparan dari pembahasan di atas maka dapat diajukan saran dalam karya tulis ini yaitu masyarakat mengetahui bahwa kanker paru-paru sangat berbahaya bagi manusia dan dapat menyebabkan kematian




















Kamis, 17 Mei 2012

Manfaat minum air putih bagi kesehatan



Setiap sel dalam tubuh kita membutuhkan air untuk hidup sehat karena air dibutuhkan untuk keseimbangan proses metabolisme tubuh yang sangat tergantung pada asupan cairan kedalam tubuh. Bila jumlahnya tidak seimbang dengan pengeluaran, maka akan mengalami gangguan ataupun dehidrasi. memanfaatkan terapi air putih tidak sulit  dan tanpa efek samping namun bagi yang menjalankan terapi air putih akan sering buang air kecil /kencing.
Air merupakan komponen utama dari tubuh , rata-rata tiap orang memiliki 60% air dari berat tubuhnya. Semua sistem didalam tubuh tergantung oleh air. Sebagai contoh, air akan membilas racun dari organ vital, membawa nutrisi ke sel tubuh sehingga manfaat air putih juga dapat membantu  menjaga kelembaban bagi jaringan telinga, hidung dan tenggorokan selain itu berikut manfaat terapi air putih
Khasiat terapi air putih
  1. Menjaga keseimbangan tubuh
  2. Fakta medis menunjukkan bahwa 60% tubuh manusia terdiri dari cairan. Fungsi-fungsi cairan ini antara lain untuk proses pencernaan, penyerapan sari makanan sirkulasi darah dalam tubuh, transportasi nutrisi dan mempertahankan suhu tubuh. Jadi bisa dibayangkan bila tubuh sampai kekurangan asupan cairan.
  3. Membantu mengendalikan kalori
  4. Bagi mereka yang pernah mencoba beragam cara diet sehat pasti pernah mendengar kebiasaan minum air putih / terapi air putih sebagai cara untuk menurunkan berat badan. Air putih dapat dijadikan pengganti minuman berkalori tinggi sehingga membantu program diet.
  5. Membantu membangkitkan otot
  6. Sel-sel yang tidak mampu mempertahankan keseimbangan akan cairan dan elektrolit, akan mengakibatkan kelelahan pada otot. Ketika sel-sel otot tidak memiliki cairan yang cukup, mereka tidak akan berfungsi dengan baik dan kemampuannya berkurang
  7. Membuat kulit bercahaya
  8. Salah satu cara menjaga kelembaban kulit adalah dengan mengkonsumsi air putih. Minum cukup air tidak hanya menjaga kelembaban kulit sehingga tidak tampak kering dan kusam, namun juga dapat membantu membuang racun di dalam tubuh sehingga kulit senantiasa terjaga kesehatannya.
  9. Memelihara fungsi ginjal
  10. Cairan tubuh merupakan media yang berguna untuk mentransportasi sisa atau limbah untuk keluar dan masuk kedalam sel. Racun utama dalam tubuh adalah nitrogen urea darah, sejenis cairan yang dapat melewati ginjal untuk kemudian diproses dan diekresikan dalam bentuk urin.
    Ketika tubuh memiliki cukup cairan, urin akan mengalir bebas, jernih dan bebas bau dan sebaliknya jika kekurangan air maka konsentrasi urin, warna dan bau akan kentara karena ginjal harus menyerap cairan ekstra untuk menjalankan fungsinya. Tak heran bila minum sedikit air maka orang akan beresiko mengalami batu ginjal
  11. Mempertahankan fungsi usus
  12. Asupan cairan yang cukup akan membuat makanan yang melewati saluran cerna dapat mengalir lancar dan mencegah terjadinya konstipasi. Ketika anda tidak punya cukup cairan maka usus akan menyerap cairan dari feses untuk tetap menjaga hidrasi sehingga hal ini dapat menyebabkan gangguan buang air besar. Manfaat terapi air putih akan sangat terasa jika anda menjalankannya terutama bagi anda yang sedang bermasalah dengan masalah pencernaan

pertolongan pertama saat demam

(dikutip dari Ahligiza.blogspot.com)



artikel ini baru penulis publis setelah penulis bener-bener yakin, kalau tips kesehatan ini didapat dari dokter langsung, yaitu dokter alex,
yang waktu itu ngajarin Anatomi fisiologis, pada saat dapet materi tentang "Fever" dan gejala-gejala patologi fever penulis catet baik-baik, biar bisa dibagikan pada
temen-temen lewat sebuah blog sederhana ini.
Fever atau deman atau masuk angin, sering diartikan sebagai penyakit, padahal fever bukan sebuah penyakit melainkan Reaksi tubuh melawan penyakit. jadi hipotalamus memerintahkan
tubuh untuk menaikan sekian derajat celcius agar mikroorganisme penyebab penyakit dengan keadaan panas sekian derajat celcius tidak dapat berkembang dan hidup dalam tubuh, dengan adanya perlawanan tersebut
tubuh akan mengalami peningkatan panas untuk menghalau adanya mikroorganisme yang akan menyebabkan tubuh sakit.
Karena artikel ini bukanlah artikel untuk dibicarakan sebagai materi kuliah, penulis gambarkan sesederhana mungkin seperti paragraf diatas, lalu bagaimana pertolongan pertama untuk fever atau demam tersebut.?
okey tanpa basa-basi langsung penulis kasih tips-tipsnya.
1. Perbanyak Minum air putih
Saat demam tubuh menaikan suhunya beberapa derajat Celcius yang menyebabkan terjadinya dehidrasi (menguapnya cairan tubuh akibat panas), selain karena panas tubuh juga H2o yang dikeluarkan lewat respirasi pernafasan, karena pada umumnya
saat demam, frequensi pernafasan kita akan mengalami kecepatan diatas normal. dimana pernafasan mengeluarkan produk CO2 dan H2O yang akan banyak menguras cadangan air yang ada pada tubuh kita.
luntuk itu pertolongan pertama untuk demam adalah konsumsi air untuk menggantikan air yang terbuang melalui respirasi dan panas tubuh. untuk konsumsi air jangan diberikan secara langsung, namun porsi beberapa mili tetapi sering.
konsumsi air dengan porsi besar secara tiba-tiba akan membuat mual dan tidak enak.
2.Jangan Gunakan Pakaian Tebal.
demam (fever) biasanya orang awam menutupi tubuhnya dengan pakaian atau selimut tebal, hal ini adalah kesalahan pengertian, mereka menganggap bahwa penggunaan pakaian tebal akan membuat tubuh cepat mengeluarkan keringat, dan keluarnya keringat
akan menyembuhkan demam atau fever. mitos tersebut adalah kesalahan terbesar, pasalnya saat demam bukan masalah keluar atau tidaknya keringat, tidak ada hubungan kongkrit yang mengatakan bahwa demam akan sembuh setelah keluarnya keringat, bahkan menutup tubuh
dengan kain tebal akan membuat suhu tubuh meningkat drastis, gunakan kaos dalam saat demamlah yang akan membuat suhu tubuh perlahan menurun, karena suhu akan berpindah secara radiasi dari tekanan dalam menuju luar tubuh.
3. Kompres demam ke seluruh tubuh.
Kesalahan anggapan bahwa mengkompres demam hanya pada kening juga banyak dikalangan masyarakat, peng-kompresan akan lebih efektif bila dilakukan pada bagian-bagian seperti dibawah ini :
a. kening
b. punggung
c. belakang leher
d. Lengan bagian atas
e. Paha
c. Telapak Kaki.
Dengan peng-kompresan seperti demikian, suhu tubuh akan lebih cepat mereda dibandingkan pengkompresan pada satu bagian tubuh saja (kening).
4. Bristirahatlah Pada suhu Ruang yang sejuk dan tenang.
Faktor Lingkungan terapi Fever sangatlah baik pada suhu ruang dibawah 30 derajat celcius dan ditempat yang tidak bisisng, hal ini untuk merangsang hipotalamus sebagai pengendali suhu tubuh agar lekas menurunkan volume suhu.
tempat yang tenang cenderung memacu orang yang sakit agar bisa beristirahat dengan tenang dan menghindari stress pasien.dibatalkan.
5. Konsumsi obat paracetamol sesuai dengan Takaran Umur
 Saat demam kebanyakan orang langsung mengkonsumsi obat, padahal bukan seperti demikian caranya, untuk menurunkan demam anda dapat mengunakan pertolongan pertama seperti diatas.
setelah pertolongan pertama baru anjuran minum obat diberlakukan. namun apabila pertolongan pertama mampu menyembuhkan demam anda, konsumsi  obat diabaikan atau
dibatalkan. dengan demikian zat- zat kimia obat tidak sempat masuk ke tubuh.
apabila konsumsi obat perlu diberlakukan, syarat utamanya adalah pemberian obat sesuai dengan takaran umur, jangan sesekali anda mengkonsumsi obat dengan dosis seenaknya,
seperti 2 obat sekaligus, apabila ragu, anda dapat berkonsultasi dengan dokter dikota anda.
demikian hasil catatan sepulang kuliah dari penulis, Point-point diatas masih sangat kurang, untuk itu perlunya anda komentar pada blog saya ini, siapa tau anda memiliki
point yang menyempurnakan point yang penulis berikan, sekiranya semoga catatan penulis bermanfaat untuk anda.

Selasa, 15 Mei 2012


"Leaving On A Jet Plane"


 I'm ... I'm ...


 All my bags are packed, I'm ready to go
 I'm standin' here outside your door
 I hate to wake you up to say goodbye


 But the dawn is breakin', it's early morn
 The taxi's waitin', he's blowin' his horn
 Already I'm so lonesome I could die


 So kiss me and smile for me
 Tell me that you'll wait for me
 Hold me like you'll never let me go


 'Cause I'm leaving on a jet plane
 I don't know when I'll be back again
 Oh, babe, I hate to go


 I'm ...


 There's so many times I've let you down
 So many times I've played around
 I'll tell you now, they don't mean a thing


 Every place I go, I think of you
 Every song I sing, I sing for you
 When I come back I'll wear your wedding ring


 So kiss me and smile for me
 Tell me that you'll wait for me
 Hold me like you'll never let me go


 'Cause I'm leaving on a jet plane
 I don't know when I'll be back again
 Oh, babe, I hate to go


 Now the time has come to leave you
 One more time, oh, let me kiss you
 And close your eyes and I'll be on my way


 Dream about the days to come
 When I won't have to leave alone
 About the times that I won't have to say ...


 Oh, kiss me and smile for me
 Tell me that you'll wait for me
 Hold me like you'll never let me go


 'Cause I'm leaving on a jet plane
 I don't know when I'll be back again
 Oh, babe, I hate to go


 And I'm leaving on a jet plane
 I don't know when I'll be back again
 Oh, babe, I hate to go


 But I'm leaving on a jet plane
 (Ah ah ah ah)
 Leaving on a jet plane
 (Ah ah ah ah)
 Leaving on a jet plane
 (Ah ah ah ah)
 Leaving on a jet plane
 (Ah ah ah ah)
 Leaving on a jet plane
 (Ah ah ah ah)
 Leaving on a jet plane
 (Ah ah ah ah)
 Leaving on a jet plane
 (Ah ah ah ah)
 Leaving on a jet plane
 (Ah ah ah ah)
 (Leaving) On a jet plane

Sabtu, 17 Maret 2012

a little note about smakhus

SMAN KHUSUS Jeneponto ..?? liat dikit yukk profile nya
SMAN KHUSUS Jeneponto bangun pada tahun 2006 dan diresmikan pada tanggal 17 juli 2007 . sekolah baru yg mengusung siswa “patta’ba” yang pada saat itu siswa.y berjumlah 20 orang.. sangat sedikit .. namanya juga sekolah baru J . dengan kepala sekolah H. Saripuddin S.Pd.Mm.. sekolah yang biasa dikenal dengan nama “Smakhust” .
Sekolah ini dibangun untuk menciptakan siswa yang cerdas,mandiri, dan bermartabat dan pattabba sesuai dengan visi sekolah..sekarang sudah ada 3 alumni ...
Pro dan kontra pun menghujat sekolah itu  banyak pihak yg tidak setuju.. mungkin mereka iri ?jealeous maybe.. J tapi itu bukan masalah bagi kai untuk membangun istana kecil kamii ituu..
I will share the scedule in that school
1         Hari senin
-          Hari senin kami mulai dengan Upacara bendera yang dimulai sekitar jam 07:00 ..
-          setelah itu kami melanjutkannya dengan melakukan “baca hening” sekitar 15 menit lamanya yg dimana dibaca hening ini semua siswa berkumpul dan melakukan baca bersama sekitar 10 menit dan kemudian hasil bacaan itu dibuat dalam bentuk resume, setelah membuat resume biasanya satu perwakilan akan membacakan resume tersebut. Yang dibaca pun bebas mau koran,novel dll
-          proses belajar mengajar until  pukul 11:15
-          tanda istirahat yaitu pada pukul 11:15 dilanjutkan dengan “ISHOMA” istirahat sholat makan kegiatan ini berlangsung sampai pukul 13:00 . setelah itu dilanjutkan dengan kegiatan belajar mengajar lagi.


2         Hari selasa dan rabu
Mmm jam masuk sekolah kami itu pukul 06:45 yah kalo terlambat harus berurusan dengan BPL (budi pekerti luhur).
Jam dimulai dengan Apel pagi.. biasanya sih disini ada pengarahan-pengarahan gitu baik dari guru ataupun dari ketos sendiri .. kemudian continue with meeting english language kegiatan ini berlangsung samapi pukul  08:15. Setelah itu dilanjutkan dengan kegiatan proses belajar mengajar, sama kayak di atas cuman kalo hari selasa biasanya setelah ishoma jam pelajarannya itu ada 4 jam atau 2 mata pelajaran, jadi kalo hari selasa itu pulangnya jam 4 sore. Terus hari rabu itu jamnya sama kayak hari senin tapi .. kegiatannya itu berlanjut ... ekstrakulikuler “KARATE” sampai jam 5 sore

3         Hari kamis
Hari kamis sama aja dengan hari rabu .... cuman kegiatan paginya itu berbeda. Kalo hari rabu n selasa kita pake english language kalo hari kamis itu arabian language.. maklum kurikulum Mulok  SMA di  Jeneponto..terus kegiatan sorenya yaitu pramuka

4         Hari jumat
Kalo hari jumat biasanya dimulai dari senam pernapasan.. after that dilanjutkan dengan tadarrus al Quran .. masuk belajar samapi pukul 11 and dilanjutkan dengan Ishoma.. sekitar pukul 1 biasanya dilanjutkan dengan kegiatan PMR
After that pukul  15:30 itu dilanjutkan dengan kegiatan karate (dua kali dalam satu minggu)

5         Hari sabtu
Hari sabtu jamnya sama dengan hari selasa tapi meetingnya berbeda disini kami gunakan bahasa  makassar...
truss lanjut dengan proses belajar mengajar ,,, samapi pukul 16:00




Selasa, 29 November 2011

Smile..Smile ^_^: sinopsis beserta unsur intrinsik novel Indo dan novel terjemahan

Smile..Smile ^_^: sinopsis beserta unsur intrinsik novel Indo dan novel terjemahan

sinopsis beserta unsur intrinsik novel Indo dan novel terjemahan




1.        Novel Indonesia

Unsur intrinsik yang terdapat pada novel “surat kecil untuk tuhan” yaitu:
a.       Tema : perjuangan hidup

b.       Tokoh dan penokohan

1.        Gita Sesa Wanda Cantika/ keke : baik,menerima apa adanya
2.       Chika (kakak Keke): bertanggung jawab,penyayang
3.       Kiki (kakak Keke): baik,pintar masak
4.       Andy (pacar Keke) : baik,setia,pengertian dan penyayang
5.       Ayah keke (Pak Jody) : penyayang,bertanggung jawab,pantang menyerah
6.       Sahabat Keke : baik,peduli dam penyayang

c.       Alur : maju mundur

d.       Latar : kamar, sekolah,rumah,rumah sakit, SD Al-Kamal

e.       Sudut pandang : orangg pertama

f.         Gaya bahasa : mudah dipahami

g.       Amanat : menyadarkan bahwa segala cobaan yang diberikan Tuhan adalah sebuah keharusan yang harus dijalankan dengan rasa syukur dan beriman. Jangan menyerah dan terus berusaha










2.       Novel terjemahan

Unsur intrinsik yang terdapat pada novel “Better” yaitu
a.       Tema : kesehatan
b.       Tokoh penokohan
1.        Dokter Atul Gawande : baik,tidak pernah menyerah,pintar
2.       Suster
3.       Pasien
4.       Dokter pankaj : peduli, baik,pintar dan perhatian

c.       Alur : maju mundur

d.       Latar : rumah sakit Boston,rumah,klinik,Universitas Colorado,ruang operasi,bangsal


e.       Sudut pandang : orang pertama

f.         Gaya bahasa : kurang dipahami


g.       Amanat :untuk menjadi lebih baik itu membutuhkan proses. Tidak semudah membalikkan telapak tangan oleh karena itu harus selalu berusaha agar menjadi “lebih baik”









3.       Sinopsis novel:
a.       Novel Indonesia “surat kecil untuk Tuhan

seorang penderita kanker ganas yang menyerang bagian wajah, Rabdomiosarkoma atau kanker jaringan lunak pertama di Indonesia. Keke atau Gita Sesa Wanda Cantika adalah seorang gadis remaja berusia 13 tahun ketika divonis memiliki penyakit kanker mematikan tersebut yang dapat membunuhnya dalam waktu 5 hari. Kanker jaringan lunak itu menggerogoti bagian wajahnya sehingga terlihat buruk menjadi seperti monster. Walau dalam keadaan sulit, Keke terus berjuang untuk tetap hidup dan tetap bersekolah layaknya gadis normal lainnya.
Mendengar vonis tersebut, sang Ayah, Joddy Tri Aprianto tidak menyerah. Ia terus berjuang agar sang putri kesayangannya itu dapat terlepas dari vonis kematiannya. Perjuangan sang ayah dalam menyelamatkan putrinya tersebut begitu mengharukan.
Perjuangan panjang Keke dalam melawan kanker ternyata membuahkan hasil. Kebesaran Tuhan membuatnya dapat bersama dengan keluarga serta sahabat yang ia cintai lebih lama. Keberhasilan Dokter Indonesia dalam menyembuhkan kasus kanker yang baru pertama kali terjadi di Indonesia ini menjadi prestasi yang membanggakan sekaligus membuat semua dokter di dunia bertanya-tanya.
Namun kanker itu kembali setelah sebuah pesta kebahagiaan sesaat. Keke sadar jika nafasnya di dunia ini semakin sempit. Ia tidak marah pada Tuhan, ia justru bersyukur mendapatkan sebuah kesempatan untuk bernafas lebih lama dari vonis 5 hari bertahan hingga 3 tahun lamanya, walau pada akhirnya ia harus menyerah. Dokter pun akhirnya menyerah terhadap kankernya. Di nafasnya terakhir itulah ia menuliskan sebuah surat kecil untuk Tuhan. Surat yang penuh dengan kebesaran hati remaja Indonesia yang berharap tidak ada lagi air mata di dunia ini terjadi padanya, terjadi pada siapapun.





b.       Novel terjemahan “better”

Penulis : Atul Gawande
Terbit : Februari 2008
Judul Asli : Better
Bahasa : Indonesia
Sinopsis : Sebuah Catatan Tentang Kinerja Seorang Dokter.

Bagaimana menjadi hebat dalam suatu bidang yang di dalamnya kegagalan begitu mudah terjadi Gawande  mengungkap bagaimana keberhasilan tercapai dalam suatu profesi yang rumit dan penuh risiko, lewat berbagai kisah kegagalan dan keberhasilan kedokteran

Sembari menghadapi kelelahan, keterbatasan sarana, dan ketidaksempurnaan kemampuan dalam segala hal yang kita lakukan, kita semua berusaha bekerja sebaik-baiknya. Namun, dalam dunia kedokteranlah dorongan untuk bisa berbuat sebaik mungkin mencapai puncaknya, karena tiap keputusan menyangkut hidup-mati manusia. Atul Gawande menelusuri bagaimana para dokter berusaha mempersempit kesenjangan antara harapan terbaik dan pekerjaan yang benar-benar dilakukan, sambil menghadapi berbagai rintangan yang sering tampak tak dapat dilewati.
Gawande bukan sekadar dokter bedah biasa; ia tak hanya mampu membedah pasien, tapi juga membedah hal-hal yg terjadi di bangsal, di ruang operasi, dan di dalam hati para dokter, bahkan untuk hal-hal yang tabu untuk dibicarakan. Kisah-kisahnya tentang kecermatan, gagasan cemerlang, dan makna berbuat sebaik mungkin membawa kita ke tenda bedah medan perang di Irak, ruang persalinan di Boston, wabah polio di India, dan persidangan malapraktik di seantero Amerika Serikat.
Gawande pun dilema etis keterlibatan dokter dalam hukuman suntik mati, meninjau pengaruh uang dalam kedokteran modern, dan menceritakan sejarah mencuci tangan yang ternyata penuh ketegangan. Dan, sebagaimana dalam semua karya tulisnya, ia memberikan pandangan orang dalam atas kehidupan dokter bedah, laporan langsung yang jujur mengenai pekerjaan dalam bidang di mana kesalahan adakalanya tak terhindarkan dan tak terduga.
Better adalah tamasya menarik yang disampaikan oleh “seorang Gawande dengan pena pisau bedah dan mata sinar-X” (Time). Penelusuran Gawande atas tindak-tanduk para profesional medis dan bagaimana mereka berubah dari ‘lumayan’ ke ‘hebat’ memberikan wawasan langka mengenai syarat dan wahana keberhasilan yang bisa diteladani segala bidang kehidupan. Berusaha dan mejadi “Better”.

4.       Perbedaan antara novel Indonesia dengan Novel terjemahan
·         Yaitu penggunaan bahasa yang terkadan tidak sesuai
·         Banyak bahasa yang kadang tidak dimengerti maknanya
·         Perbedaan latar,tempat, nilai moral atau kehidupan sosial/budaya yang berbeda.sedangkan dalam unsur ekstrinsik tentu ada perbedaan karena penulis luar akan menulis novel sesuai latar belakang kehidupannya, ltr belakang pendidikannya,dan agama